Pada tanggal 16 November 2017, bertempat di Ruang Sidang Utama Gd. KPTU Lt 3 Fakultas Kedokteran UGM, diselenggarakan “Diskusi Potensi Kerjasama Penelitian antara FK UGM dengan PT Freeport Indonesia (PTFI)”. Kegiatan ini merupakan bentuk tindak lanjut serta implementasi dari penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara kedua institusi yang telah dilaksanakan pada tahun 2016. Pada kesempatan tersebut, hadir perwakilan dari PT Freeport Indonesia yaitu Govert Waramori selaku Manajer Departemen Community Health Development dan dr. Firdy Permana, MSc.PH selaku Public Health Manager PTFI, yang menyampaikan pemaparan terkait pengenalan program kesehatan dan kapasitas riset PTFI.
Pertemuan dihadiri oleh staf dosen dan peneliti dari Departemen, Program Studi dan Pusat Kajian di lingkungan FK UGM, dan diskusi berlangsung intensif serta membuahkan beberapa rencana tindak lanjut penelitian bersama. Tindak lanjut pertemuan ini adalah FK UGM akan menyusun kompilasi proposal kerjasama penelitian yang diajukan oleh Departemen-Pusat Kajian-Program Studi di lingkungan FK UGM, untuk selanjutnya diajukan ke PT Freeport Indonesia. Batas waktu penyerahan proposal dari Departemen-Pusat Kajian-Program Studi adalah 15 Desember 2017.